Artikel Populer

Optimis Pimpin PSSI Maluku, Johan Lewerissa Resmi Daftar sebagai Balon Ketua

Optimis Pimpin PSSI Maluku, Johan Lewerissa Resmi Daftar sebagai Balon Ketua

SUARAREFORMASI.COM.AMBON - Bakal Calon Ketua PSSI Provinsi Maluku, Johan Lewerissa, resmi mendaftarkan diri untuk mengikuti pemilihan Ketua PSSI Maluku periode 2026–2030.

Berkas pendaftaran diserahkan oleh pengurus PSSI Kota Ambon, Yan S. Saiya, kepada Komite Pemilihan pada Jumat (05/12/2025).

“Semua berkas sudah kami serahkan. Kami berharap proses selanjutnya berjalan sesuai aturan yang berlaku,” ujar Saiya kepada wartawan.

Ditempat yang sama Ketua Komite Pemilihan Calon ketua PSSI Maluku 2025, Rahman Latuconsina, mengonfirmasi bahwa Johan Lewerissa merupakan bakal calon pertama yang masuk dalam daftar penerimaan.

“Sampai siang ini baru satu nama yang mendaftar, yakni Johan Johanes Lewerissa,” kata Rahman.

Ia mengungkapkan masih ada kemungkinan bakal calon lain yang akan mendaftar sebelum batas waktu ditutup.

“Kami menerima pendaftaran sampai malam ini pukul 00.00 WIT. Setelah lewat tanggal 5 Desember, tidak ada lagi penerimaan berkas. Tidak ada perpanjangan waktu,” tegasnya.

Rahman menegaskan Komite Pemilihan bersikap terbuka bagi siapa pun yang ingin maju dan memenuhi syarat.

“Siapa saja yang punya niat baik memajukan sepak bola Maluku, kami terima selama sesuai ketentuan,” ujarnya.

Ia memastikan seluruh tahapan dijalankan sesuai statuta organisasi, dengan batas minimal 30 hari sebelum kongres berlangsung. Kongres Pemilihan Ketua PSSI Maluku dijadwalkan digelar pada 7 Januari 2025

Ditempat yang sama Sekretaris Majelis Pemuda Indonesia Maluku, Antoni Hendriks mendampingi Saiya menilai proses pendaftaran berlangsung transparan dan demokratis.

“Komite Pemilihan sangat terbuka. Adanya lebih dari satu kandidat itu bagus untuk kompetisi yang sehat,” ucapnya.

Pada kesempatan itu Anthony juga menyoroti perlunya pembenahan internal di tubuh PSSI Maluku.

“Kalau masih ada kekurangan seperti rapat tahunan yang tidak berjalan, maka pengurus baru harus memperbaikinya. Sepak bola Maluku sejak dulu punya nama, dan kita berharap kejayaan itu bisa kembali,” tandasnya.


Komentar

  1. Belum Ada Komentar

Tambahkan Komentar

Testimonial

Nulla vel metus scelerisque ante sollicitudin commodo....

Cindy

Tingkatkan !!!...

Larry

Bagus...

Jerry

Good !!...

nisa

Blognya keren !!...

Mila Karmila

Metode SEO yang sangat keren!!!......

Dian Herliwan
Kategori