Artikel Populer

GPM Serentak, Pemkab Malteng sasar  8 Titik, 6 Kecamatan

GPM Serentak, Pemkab Malteng sasar 8 Titik, 6 Kecamatan

SUARAREFORMASI.COM.MASOHI - Pemerintah Kabupaten Maluku Tengah melaksanakan program  Gerakan Pangan Murah (GPM) serentak secara Nasional di 8 lokasi pada 6 Kecamatan pada Sabtu (30/8/2025). 

Sebanyak 31,7 ton beras murah SPHP disalurkan dalam GPM kali ini. 

Kepala Dinas Ketahanan Pangan, Juliana Haumahu menyebut,  GPM  murah sudah dimulai pihaknya bersama unsur TNI / Polri sejak sepekan lalu yang menyasar tiga Kecamatan yakni Haruku, Tehoru, dan Kecamatan Telutih. 

"Hari ini GPM terpusat di 8 Titik di 6 Kecamatan yakni, Kecamatan Kota Masohi, Amahai, TNS, Teluk Elpa Putih, Seram Utara Timur Kobi, dan Kecamatan Seram Utara Timur Seti," ungkapnya di lokasi pelaksanaan GPM, Pelataran Masohi Plasa, Masohi.

Dikatakan, Gerakan Pangan Murah di Kabupaten Maluku Tengah juga dilaksanakan oleh Institusi TNI yakni Brigif 27/Nusaina dan Kodim 1502/Masohi dan Polres Maluku Tengah.

"Sampai dengan pelaksanaan GPM hari ini, sudah sebanyak  97,2 ton beras yang tersalur. Dan, penyalurannya dilakukan oleh Pemkab Malteng, dan TNI/Polri," katanya. 

Dirinya berharap, momentum GPM dapat dimanfaatkan oleh seluruh lapisan masyarakat. 

Diketahui,   Gerakan Pangan Murah yang diselenggarakan Pemkab Malteng berlangsung serentak di 7285 Kecamatan di Indonesia.  Program ini digulirkan   dalam rangka memperingati HUT RI Ke-80.b

Melalui program SPHP Beras, pemerintah berharap dapat menjaga stabilitas harga pangan, melindungi daya beli masyarakat, serta memastikan seluruh lapisan masyarakat memiliki akses terhadap pangan berkualitas dengan harga yang wajar. (SR)


Komentar

  1. Belum Ada Komentar

Tambahkan Komentar

Testimonial

Nulla vel metus scelerisque ante sollicitudin commodo....

Cindy

Tingkatkan !!!...

Larry

Bagus...

Jerry

Good !!...

nisa

Blognya keren !!...

Mila Karmila

Metode SEO yang sangat keren!!!......

Dian Herliwan
Kategori